KOMENTAR

PILLOW talk alias berbincang sebelum tidur bukan hanya sebuah perekat hubungan antara suami istri, tapi juga ampuh untuk memperkuat bonding orang tua dan anak.

Tak hanya membacakan dongeng pengantar tidur, ayah bunda juga bisa bertanya tentang beberapa hal penting yang membutuhkan kejujuran anak.

Saat sebelum tidur adalah waktu yang dianggap tepat, karena anak tidak sedang melakukan kegiatan lain yang mengganggu fokusnya.

Apa saja yang bisa ayah bunda tanyakan pada si kecil? Bukan sekadar "bagaimana nilai ujianmu kemarin?" atau "mau pergi ke mana kita akhir pekan ini?" melainkan pendapat jujurnya tentang sosok ayah bunda dan harapan tentang orang tua mereka.

Berikut ini sejumlah pertanyaan yang bisa ayah bunda tanyakan saat pillow talk.

#Apa yang kamu suka dari ayah dan bunda?

#Apa yang kamu kurang suka dari ayah dan bunda?

#Bagaimana caranya supaya kamu semakin sayang sama ayah dan bunda?

#Apa yang kamu suka dari keluarga kita?

#Apa kegiatan paling asyik yang kamu mau lakukan dengan ayah dan bunda?

Apa pun jawabannya, ayah bunda tidak perlu marah. Jawaban si kecil bisa menjadi semangat bagi kita untuk lebih dekat dan memperbaiki diri sebagai orang tua. Have a pillow talk, parents.




Mengajarkan Anak Usia SD Mengelola Emosi, Ini Caranya

Sebelumnya

Jadikan Anak Cerdas Berinternet Agar Tak Mudah Tertipu Hoaks

Berikutnya

KOMENTAR ANDA

Baca Juga

Artikel Parenting